Wednesday 21 October 2015

Apa saja Niche Blog yang Paling Dicari Orang ?




Ada seribu satu cara yang dapat dilakukan para blogger unyuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Web blog miliknya. Umumnya, para blogger menggunakan metode Search Engine Optimalization (SEO), pemilihan keywords yang tepat, konten yang berkualitas, dan tentu saja dengan memilih niche blog yang paling banyak dicari orang.

Secara sederhana, niche blog dapat diartikan sebagai topik yang dibahas pada sebuah postingan Web blog. Maka, dengan memilih niche yang paling banyak dicari orang, maka semakin besar kemungkinan Anda mendatangkan traffic reader yang banyak. Berdasarkan pengamatan dan sharing beberapa teman, berikut ini adalahniche blog yang paling banyak dicari orang:

1. Niche blog Download Software Gratis

Siapa sih yang tidak ingin dan tertarik dengan barang gratisan ? Hampir seua orang menyukai barang gratisan. Dalam hal ini, software gratisan yang bagus pula. Maka jika ingin mendapatkan banyak pengunjung, buatlah blog penyedia software gratis. Dijamin, blog Anda akan laris manis dikunjungi pembaca.

Memang betul, Web blog dengan niche seperti ini sangat banyak dicari orang di internet. Mulai dari keygen, serial number sampai dengan crack software. Akan tetapi, yang harus diingat adalah bahwa kebanyakan blog ini melakukan aktifitas ilegal dan membajak Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) orang lain. Pembajakan ini terus berlangsung, karena memang sofwtware yang orisinal masih terbilang mahal.

2. Niche blog Konten Dewasa

Meskipun niche ini sangat tidak direkomendasikan, tapi nyatanya jutaan hasil pencarian dari Search Engine Result Page (SERP) yang mengarah pada Website atau Web blog jenis ini tercatat setiap hari. Jika Anda sering mengamati, Situs 'dewasa' ini rata-rata memiliki Page Rank yang sangat tinggi. Bahkan negara Indonesia, termasuk 6 besar pengakses situs 'dewasa' terbesar di dunia. 

3. Niche blog Entertainment News

Website atau Web blog yang paling banyak dicari lainnya adalah blog entertainment dan berita ter-up date. Jenis niche blog ini meliputi berita terini, gosip artis, dunia hiburan dan lain sebagainya. Di Indonesia, blog-blog yang mengambil niche seperti ini adalah: detik.com, viva.co.id, kompas.com dan sebagainya.

4. Niche blog Tutorial

Niche blog ini juga termasuk yang paling 'kokoh' berada di urutan teratas SERP Google. Selain bermanfaat, niche blog jenis ini dapat menjadi ajang share berbagai tips, trik dan cara-cara membuat atau melakukan sesuatu (how to). Anda dapat mengembangkan aneka tutorial, seperti cara membuat blog, tips dalam penerapan SEO pada Web blog, dan sebagainya.

5. Niche blog Kesehatan

Sudah jadi 'lifestyle' masyarakat saat ini, ketika mengalami masalah kesehatan tapi malas ke dokter, maka akan membuka laptop atau smartphone-nya, mendatangi Google lebih dulu. Mereka ingin mencari tahu lebih lanjut tentang masalah kesehatan yang dialami.

6. Niche blog gadget dan IT

Dengan perkembangan dunia IT dan gadget yang dinamis, maka terciptalah pangsa pasar yang besar. Niche blog jenis ini banyak dicari orang karena perubahan tidak hanya menyangkut harga, tapi juga model, spesifikasi dan fitur gadget. Sudah menjadi kebiasaan user, saat akan membeli gadget atau produk IT, akan googling dulu tentang review produk tersebut.

7. Niche blog Otomotif

Memang di internet sudah banyak portal-portal on line khusus otomatif. Tapi niche blog jenis ini tetap laris. Banyak keyword atau pencarian Google yang menduduki rating teratas pada SERP Google.

8. Niche blog Travelling

Jika Anda menyukai petualangan dan hobi jalan-jalan, maka niche blog ini sangat cocok untuk Anda. Tambahkan saja hobi fotografi. Lengkap sudah bahan artikel Anda. Sambil menyalurkan hobi travelling dan fotografi, Anda dapat menuliskannya pada blog jenis ini.

9. Niche blog Internet dan Blogging

Ini sudah menjadi trend yang umum saat ini. Blogger berbicara tentang blogging dan internet. Keuntungannya adalah: Anda dapat belajar blogging dan internet, sambil menuliskannya pada Web blog Anda. Seperti peribahasa 'Sambil menyelam, minum air', maka Anda dapat memanfaatkan niche ini menjadi tutorial atau sekedar posting artikel.

10. Niche blog dengan tema Listing

Yang sangat populer saat ini juga merupakan bahan artikel yang banyak dicari. Banyak pengguna internet mencari sesuatu yang "ter" atau "paling" dalam sebuah daftar tertentu. Contoh: 10 manusia ter-aneh, 10 Niche blog yang paling banyak dicari, dan sebagainya.







































No comments:

Post a Comment