Tuesday 29 September 2015

Menggunakan WordPress untuk Membuat Blog




Secara sederhana, pengertian WordPress adalah sebuah platform nge-blog yang menggunakan domain dan hosting independen yang cukup populer di kalangan para blogger. Lebih dari itu, WordPress bukan hanya untuk aktifitas nge-blog saja, akan tetapi juga untuk:
  • On line Shop atau Web Store
  • Web site atau situs lembaga pemerintah
  • Situs Afiliasi
  • Situs Profil Bisnis atau Corporate
  • dan masih banyak yang lain
Adapun langkah-langkah membuat blog dengan WordPress adalah sebagai berikut:
  1. Silahkan buka situs WordPress.com dan masuk ke dalam halaman WordPress
  2. Kemudian klik "buat situs web"
  3. Apabila nama situs yang Anda daftarkan telah ada yang memakai, gantilah dengan nama yang lain
  4. Kemudian Anda akan menjumpai tampilan halaman yang baru. Pada halaman ini isilah kolom-kolom yang telah disediakan dengan data-data Anda, seperti: alamat e-mail, nama pengguna (ntuk login), password serta alamat blog Anda
  5. Jika Anda menginginkan blog gratisan, jangan lupa meng-klik "akan menggunakan alamat yang gratis" pada halaman tersebut
  6. Setelah semua kolom terisi, klik tombol"Buat blog" yang terletak di bagian bawah
  7. Kemudian tunggulah sejenak, karena Anda akan menerima e-mail dari pihak WordPress yang berisi link untuk memverifikasi e-mail Anda
  8. Bukalah e-mail Anda dan klik-lah link yang ada di dalam e-mail tersebut
  9. Selanjutnya silahkan melakukan verifikasi e-mail Anda sehingga Anda menjumpai tampilan halaman dashboard WordPress blog Anda
Cara membuat Postingan pada WordPress:
  1. Bukalah browser internet Anda, lalu ketikkan situs WordPress melalui URL wordpress.com
  2. Selanjutnya, silahkan login dengan akun Anda
  3. Setelah Anda menjumpai halaman dashboard, buka menu Post lalu klik-lah Add New
  4. Kemudian Anda akan menjumpai halaman posting yang siap Anda bubuhkan tulisan atau artikel Anda.
  5. Pada icon Title, berguna untuk mengetikkan judul artikel Anda
  6. Pada icon Tool, berguna untuk mengedit tulisan dan menambahkan media.
Fungsi dari masing-masing Tool adalah sebagai berikut:
  • Add an Image = untuk menambahkan gambar
  • Add Video = untuk menambahkan klip video
  • Add Audio = untuk menambahkan suara
  • Add Media = untk menambahkan media seperti gambar atau dokumen
  • Add Poll = untuk menambah polling
  • Visual = untuk menampilkan pengeditan tulisan
  • HTML = untuk menampilkan pengeditan dengan bahasa HTML
  • Bold = untuk menebalkan huruf atau tulisan
  • Italic = untuk memiringkan huruf atau tulisan
  • Striketrough = untuk memberikan efek coretan pada teks
  • Unorderd list = untuk membuat urutan dengan bullet
  • Ordered list = untuk membuat urutan dengan angka
  • Blockquote = untuk memberi kutipan pada teks
  • Align left = untuk membuat teks menjadi rata kiri
  • Alighn right = untuk membuat teks menjadi rata kanan
  • Insert/edit link = untuk menambahkan atau mengedit link
  • Unlink = untuk menghilangkan link
  • Insert more tag = untuk meotong tulisan pada bagian tertentu
  • Toogle spellchecker = untuk memeriksa ejaan
  • Toogle full screen mode = untuk menampilkan layar penuh
  • Show/Hide kitchen sink = untuk menampilkan / menyembunyikan tool tambahan
  • Content = untuk menuliskan artikel
  • Publish = untuk mempublikasikan artikel
  • Tags = untuk menambahkan label guna mempermudah pecarian
  • Categories = untuk membuat kategori pada artikel
Cara memasukkan foto ke dalam artikel Anda:
  1. Posisikan kursor dimana foto akan diletakkan
  2. Up load-lah foto yang akan Anda letakkan
  3. Tekan tombol Send editor, hingga foto muncul dalam artikel Anda
  4. Silahkan pilih: Center, Align lef atau Align right untuk mengatur letak foto
  5. Foto akan tertata secara otomatis sesuai yang Anda inginkan
Setelah Anda selesai menulis artikel dan meng-editnya, maka tekanlah Publish. Sedangkan untuk melihat hasil tulisan Anda pada blog, tekan View Post.


















































No comments:

Post a Comment